PISANG GORENG MADU

wanitaindonesia.co – Pisang mengandung vitamin B6 yang dibutuhkan dalam pembentukan energi dan serat pangan yang penting dalam menjaga kesehatan pencernaan.

Penyajian 6 Porsi

Bahan yang dibutuhkan

  • 4 buah pisang raja, potong dadu besar
  • 5 sdm madu
  • 100 g tepung terigu
  • 1 sdm tepung beras
  • 2 sdm gula pasir
  • 60 ml air
  • 200 ml minyak, untuk menggoreng

Yuk, mulai masak

  • Langkah 1
    Di dalam mangkuk, campur pisang, madu, terigu, tepung beras, gula, dan penyedap rasa.
  • Langkah 2
    Tambahkan air perlahan, aduk rata hingga mendapatkan kekentalan yang diinginkan.
  • Langkah 3
    Panaskan minyak di dalam wajan. Ambil 1 sendok sayur adonan, masak hingga matang dan berwarna cokelat tua. Angkat, tiriskan. Ulangi hingga adonan habis.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini