Selasa, Oktober 15, 2024
Beranda WARTA Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamu

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamu

5
Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamu

wanitaindonesia.coTidak hanya mata, alis juga merupakan bagian penting yang perlu dirias untuk menyempurnakan penampilan wajahmu. Banyak wanita menggunakan maskara alis untuk membuat alis mereka terlihat lebih penuh dan on point. Kini, Popbela akan memberikan rekomendasi merk maskara alis yang dapat digunakan setiap hari dan membuat alis tampil lebih sempurna dan on point. Hmm, kira-kira produknya apa aja ya? Let’s check it out!

1. ESQA Freeze Tinted Brow Mascara

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamuesqacosmetics.com

Maskara alis dari ESQA akan membuat alismu tampak lebih tebal dan panjang sehingga terlihat lebih lebat. Hadir dengan sikat bebas serat yang akan membuat alismu tetap di tempatnya sepanjang hari. Maskara alis ini hadir dengan empat shade, lho! Yaitu Ash Brown, Dark Brown, Chocolate, dan Taupe.

2. ROSE ALL DAY Brow Fix Eyebrow Gel

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamuroseallday.co

Maskara alis ini memiliki bentuk brush serta warna yang dapat menonjolkan, membentuk, dan mewarnai alis dengan sempurna. Mengandung shea butter yang dapat membantu merawat alismu serta memilih aplikator berbentuk sisir bulat. Produk ini juga memiliki tekstur yang sempurna sehingga dapat dipakai dengan nyaman untuk sepanjang hari. Harganya juga cukup terjangkau, lho!

3. Luxcrime On Fleek Browcara

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamuluxcrime.com

Maskara alis dari Luxcrime mampu menciptakan definisi alis yang tebal namun tetap tampak alami. Selain tahan lama dan smudge-proof, produk yang satu ini juga tersedia dalam tiga pilihan warna yang natural.

4. NYX Tinted Brow Mascara

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamunyxcosmetics.com

Buat kamu yang ingin tampilan alis yang lebih on fleek, brow mascara yang satu ini bisa jadi pilihan. Hadir dengan lima shade, yaitu Blonde, Chocolate, Brunette, Espresso, dan Black, produk dari NYX ini akan memberikan hasil alis yang lebih terdefinisi. Penggunaannya juga mudah dan hasilnya tahan lama lho.

5. Glossier Boy Brow

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamuglossier.com

Maskara alis selanjutnya adalah Glossier Boy Brow. Glossier Boy Brow merupakan salah satu maskara alis paling populer di kalangan beauty enthusiast. Maskara alis ini memiliki fitur spiral yang dapat menghaluskan alis dan memberikan hasil akhir yang natural. Produk ini memiliki empat pilihan warna yaitu Blonde, Brown, Black, dan Clear.

6. Emina Squeeze Me Up Browcara

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamueminacosmetics.com

Maskara alis ini mampu mengarsir alis secara merata untuk menciptakan alis yang tebal dan rapi. Diformulasikan dengan Beeswax dan Candelila Wax, teksturnya yang lembut mudah untuk diaplikasikan dan mampu menahan rambut alis dengan sempurna. Produk ini juga memiliki formula yang tahan noda dan air. Produk ini dapat digunakan setelah menggunakan pensil alis atau langsung tanpa pensil alis.

7. Benefit Cosmetics 24hr Brow Setter

Bikin Alis On Point, Ini 7 Rekomendasi Brow Mascara untuk Kamubenefitcosmetics.com

Lastly, Benefit 24hr Brow Setter! Maskara alis ini mampu membuat alismu tampak sempurna sepanjang hari. Kuas khusus termasuk bulu panjang yang dapat menutupi alis secara merata dari akar hingga ujung, dan bulu pendek yang dapat membantu membentuk dan menata rambut. Formulanya lembut dan cepat kering.

Nah, itu dia tujuh rekomendasi brow mascara yang akan membuat alis tampak on point dan long lasting. Kira-kira mau coba yang mana dulu nih?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini