Waspadai Bahaya Kanker Peranti Masak Air Fryer!

WanitaIndonesia.co, Amerika – Saat krisis minyak goreng, produsen peralatan masak memberikan solusi praktis menggoreng menggunakan Air Fryer.

Merupakan peranti masak modern yang memungkinkan menggoreng tanpa minyak atau menggunakan sedikit minyak, menjadi populer di kalangan ibu rumah tangga.

Namun hadir kekhawatiran manakala National Cancer Institute America menyampaikan, “Menggoreng menggunakan Air Fryer dapat menghasilkan senyawa akrilamida, hidrokarbon polisiklik aromatik dan heterosiklik amina yang memiliki hubungan dengan risiko kanker.

Hal tersebut dianalisa dari dugaan memasak menjadi lebih lama, yang berakibat terjadinya pembentukan karsinogen (zat penyebab tumbuhnya sel kanker) yang lebih besar.

Disarikan dari Medical News Today, cara kerja Air Fryer mirip dengan pemanggang yang mengandalkan tenaga listrik, untuk menghasilkan panas di ruang udara yang menyelimuti seluruh bagian makanan. Proses ini yang membuat makanan cepat matang, bertekstur renyah.

Air Fryer dapat memicu reaksi kimia yang dikenal dengan efek maillard. Semacam reaksi non enzimatis akibat panas yang dapat mengubah warna, aroma, dan rasa makanan. Suhu panas yang tinggi saat memasak dapat mengembangkan pembentukan senyawa akrilamida, senyawa yang berkaitan dengan risiko kanker seperti ovarium, pankreas hingga payudara. (RP).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini