WanitaIndonesia.co – Teri Kacang Terasi merupakan camilan klasik yang tetap digemari. Kombinasi ikan teri renyah, kacang tanah gurih, dan bumbu terasi menghasilkan cita rasa yang sulit ditolak. Selain sebagai camilan, hidangan ini juga cocok menjadi lauk pendamping nasi.
Bahan-Bahan:
- 250 gr teri
- 150 gr kacang
- 2 sdm sambal terasi
- 2 lembar daun jeruk
- 70 ml air asam jawa
- 1,5 sdm gula pasir
Cara Membuat:
- Goreng teri dan kacang hingga kering.
- Campurkan sambal terasi, daun jeruk, gula, dan air asam jawa.
- Masak hingga mengental, lalu dinginkan.
- Aduk teri dan kacang goreng dalam bumbu.
Tips Penyajian:
- Sajikan dengan nasi hangat.
- Tambahkan perasan jeruk nipis untuk rasa segar.
- Jadikan pelengkap nasi uduk atau kuning.
- Simpan dalam toples kedap udara agar tetap renyah. (Sumber: www.sasa.co.id)