Menikmati Suasana Asli Baduy Di Hotel Episode Gading Serpong

foto : istimewa

wanitaindonesia.co – Mengusung konsep kekayaan budaya lokal, Hotel Episode Gading Serpong hadir sebagai representasi budaya asli Banten, Baduy dan Peranakan yang dipadukan dengan gaya modern ke tengah masyarakat. Hotel Episode Gading Serpong memiliki tujuan untuk menjaga dan melestarikan budaya lokal, khususnya Baduy dan Peranakan yang merupakan warisan asli dari Banten.

Cluster Director of Sales & Marketing Hotel Episode Gading Serpong, Bapak Christo Gultom mengatakan pihaknya berkomitmen untuk tetap konsisten pada konsep budaya lokal sebagai akar utama hotel Episode Gading Serpong.

“Sehingga para pengunjung yang datang untuk menginap dapat mendapatkan pengalaman baru dan berbeda yang membuat mereka nyaman dan merasa dekat dengan kebudayaan asli Banten ini serta Baduy dan Peranakan khususnya,” paparnya.

Sebelumnya, Hotel Episode Gading Serpong, dibawah naungan JHL Collections, salah satu unit usaha dari JHL Group ini, telah sukses menggelar acara Soft Opening yang diselenggarakan pada hari Minggu tanggal 16 Januari 2022 lalu, acara yang dihadiri oleh Bupati Tangerang, Ahmad Zaki Iskandar digelar dengan tetap menjunjung Protokol Kesehatan.

Melanjutkan rangkaian acara diatas, Hotel Episode Gading Serpong, juga menggelar media gathering untuk membangun silaturhami lebih dekat dengan para rekan-rekan media ditengah keunikan fasilitas Hotel Episode Gading Serpong sambil menikmati kekayaan kuliner khas Baduy dan Peranakan yang disajikan secara apik di Babah Ramu Dine and Bar pada hari Jumat, 28 Januari 2022 pk. 14.00 WIB.

“Komitmen Hotel Episode Gading Serpong terhadap budaya Baduy dan Peranakan tertuangkan kedalam konsep kamar yang berbeda di setiap lantainya, dimana lantai genap bertemakan khas Baduy, dan lantai ganjil bertemakan khas Peranakan,” sambung Christo Gultom.

Tidak hanya pada kamar, konsep Baduy dan Peranakan juga dikemas unik pada fasilitas hotel. Salah satunya anyaman kayu pada desain interior Lobby Concierge, terinspirasi dari kain tenun khas Baduy yang bernama motif ”Adu Mancung”.

Ornamen kayu yang diterapkan hampir di seluruh ruang, terinspirasi dari sungai Cisadane yang berkelok-kelok. Keseluruhan tata ruang akan membentuk kesatuan yang merupakan paduan dari elemen alam dengann kenyamanan interior.

Keberadaan Grand Ballroom Garuda dan banyaknya ruang pertemuan yang didesain dengan sangat indah dan unik, memantapkan Hotel Episode Gading Serpong sebagai hotel dengan tema gaya hidup dan pusat pertemuan.

Sebagai informasi, Episode Gading Serpong adalah unit baru dari JHL Collections, yang beroperasi dibawah naungan JHL Group, hotel eksklusif dengan 320 kamar bertema Baduy & Peranakan dimana setiap kamar memadukan perpaduan indah antara kekayaan budaya, fasilitas modern, dan pilihanmotif kain etnik, yang dipadukan dengan cermat sehingga menghasilkan perpaduan yang indah dan nyaman.

“Terletak di jantung Gading Serpong, dan tidak jauh dari landmark lokal yang ramai seperti ICE (Indoensia Convention Center), AEON Mall BSD, dan Summarecon Mall Serpong menjadikan Hotel Kami sebagai salah satu destinasi lifestyle dan pusat pertemuan yang sangat strategis di area Tangerang,” kata Christo Gultom.

foto : istimewa

Berikut Tentang Hotel Episode Gading Serpong, yang perlu diketahui:

Kamar Deluxe | Luas: 21-meter persegi Unit: 132, rasakan kenyamanan kamar Deluxe dengan 21-meter persegi, desain kamar tematik dengan sentuhan halus yang dirancang untuk memastikan masa inap yang sempurna, baik untuk bisnis maupun liburan.

Kamar Premier | Luas: 27-meter persegi Unit: 37, bersantailah di kamar Premier seluas 27-meter persegi ini dengan pilihan desain Baduy atau Peranakan modern. Bersantai dengan mandi air hangat yang menenangkan.

Kamar Eksekutif | Luas: 31-meter persegi Unit: 99, Kamar Executive seluas 31-meter persegi untuk pelancong bisnis dan dilengkapi dengan pilihan tempat tidur king atau twin yang mewah.

Junior Suite | Luas: 36-meter persegi Unit: 26, Didekorasi secara unik dengan desain Peranakan dan Baduy kontemporer, Junior Suite memiliki luas 36-meter persegi dengan tempat tidur king dan tempat tidur single. Untuk lebih memanjakan para tamu kamar mandi dilengkapi dengan pilihan bak mandi roll-top atau pancuran hujan, fasilitas premium, dan mesin espresso mini.

Family Suite | Luas: 41-meter persegi Unit: 26, hadir dengan dekorasi unik yang sempurna untuk keluarga. Tempat tidur triple-single yang nyaman dan memungkinkan untuk ditempatkan dalam gaya Hollywood yang dapat dengan mudah menampung keluarga kecil atau tiga orang dewasa. Bathtub roll-top, fasilitas premium, dan mesin espresso mini tersedia untuk menyempurnakan masa inap Anda.

Babah Ramu Dine & Bar, Tingkatkan pengalaman bersantap Anda dengan beragam kuliner dari Banten, Sunda, dan Peranakan lokal dalam sentuhan modern hingga cita rasa Internasional. Nikmati prasmanan Internasional dan ala-carte menggunakan bahan-bahan organic, dan merangkul warisan lokal yang disajikan dengan teknik memasak kuno untuk menyajikan masakan Indonesia-Peranakan yang paling segar dan terbaik.

Sandjong Spa, adalah spa dengan kolaborasi antara konsep Peranakan dan Baduy dalam menghasilkan pengalaman spa yang unik dan khas. Sandjong menawarkan berbagai perawatan spa untuk memenuhi dan mengantisipasi kebutuhan tamu seperti body massage, body scrub, wrap, dry massage, dan reflexology. (srv)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini