Influencer Asal Brasil Pakai Tinja Sebagai Masker Wajah, Dokter Peringatkan Risikonya

23
Influencer Brasil gunakan tinja sebagai masker
Foto: instagram/deborapeixoto.ofc

WanitaIndonesia.co – Seorang influencer dan model asal Brasil, Debora Peixoto, memicu kontroversi di dunia maya. Ia mengunggah video dirinya menggunakan tinja sebagai masker wajah pada 2 Agustus 2024 di akun Instagram pribadinya. Peixoto mengklaim bahwa masker tersebut mampu mencegah penuaan.

Klaim Anti-Penuaan dari Tinja

Dalam video tersebut, Peixoto menunjukkan prosesnya. Ia mengambil tinja yang sudah disimpan dalam kulkas, mencampurkannya dengan air, lalu mengoleskannya ke seluruh wajah. Ia bahkan menjepit hidungnya untuk menghindari bau busuk. Setelah membiarkannya menempel selama beberapa menit, ia membilas wajahnya dan mengaku puas dengan hasilnya. “Kulit saya tidak lagi mengelupas,” ujar Peixoto dalam video tersebut.

Dokter Peringatkan Bahaya

Meski Peixoto merasa puas, dokter memperingatkan bahayanya. Dokter Sophie Momen, seorang dermatolog di London, menyebut tindakan tersebut sebagai hal yang sangat berbahaya. “Tinja mengandung banyak bakteri, virus, dan parasit yang berbahaya seperti E. coli dan Salmonella. Semua ini bisa menyebabkan infeksi serius pada kulit dan tubuh,” kata Momen.

Kemudian Ahli bedah plastik, Dr. Tunc Tiryaki, menegaskan bahwa tinja tidak memberikan manfaat apa pun bagi kesehatan kulit. Sebaliknya, bahan ini dapat menyebabkan masalah kesehatan serius jika digunakan pada kulit, terutama melalui luka kecil atau iritasi.

Risiko Infeksi Tinggi

Tiryaki selanjutnya menambahkan bahwa menggunakan tinja sebagai perawatan kulit dapat meningkatkan risiko infeksi bakteri dan virus. Jika tinja masuk melalui luka kecil di kulit, infeksi bisa menyebar ke seluruh tubuh. Oleh karena itu, dokter menegaskan pentingnya berkonsultasi dengan profesional medis sebelum mencoba perawatan yang tidak biasa. (Ver)