Workshop Upcycling Bersama TUKU dan The Babybirds untuk Kembangkan Imajinasi Anak

TUKU dan The Babybirds

WanitaIndonesia.co, Jakarta, 19 Oktober 2024 – Toko Kopi Tuku (TUKU) berkolaborasi dengan Indonesian Contemporary Art Design (ICAD) dan The Babybirds untuk menyelenggarakan workshop upcycling yang menarik. Workshop ini mengajak anak-anak untuk mengenal daur ulang sambil berkreasi dengan cara yang menyenangkan.

Kegiatan bertajuk “DIY Beware of the Silver Horse: Berkreasi dengan Kemasan Bekas Krimer Kopi” dipimpin oleh The Babybirds. Studio kreatif asal Bandung ini terdiri dari pasangan Ing dan Nyanya, serta kedua anak mereka, Rinjani dan Gili. The Babybirds dikenal karena kemampuan mereka mengubah bahan sederhana menjadi karya seni yang unik. Mereka sering berbagi petualangan kreatif melalui situs web dan media sosial.

TUKU dan The Babybirds
Keseruan anak-anak dan Orang tua di Workshop Upcycling Kreatif TUKU bersama The Babybirds.
Foto: WanitaIndonesia.co

Workshop upcycling ini adalah bagian dari program Kumpul Tetangga Tuku Kecil. TUKU mengadakan program ini untuk mempererat hubungan dengan komunitas melalui kegiatan kreatif dan edukatif. Selain itu anak-anak diajak untuk menggunakan kemasan bekas krimer kopi dan mengubahnya menjadi karya seni yang fungsional. Selain mengajarkan kreativitas, kegiatan ini juga mengajak anak-anak memahami pentingnya daur ulang sejak dini.

“Lewat karya ‘Beware of the Silver Horse’ ini, kami ingin menunjukkan kepada anak-anak
bahwa sesuatu yang sederhana seperti kemasan krimer bekas pun bisa disulap menjadi karya yang imajinatif dan seru. Bersama TUKU dalam workshop ini, kami ingin mengajak anak-anak menjelajahi keseruan upcycling” kata Nyanya dari The Babybirds. Kolaborasi ini menginspirasi anak-anak untuk peduli terhadap lingkungan sambil berkreasi dengan bahan daur ulang.

Workshop berlangsung di Toko Kopi Tuku Kemang. Acara ini juga merupakan bagian dari rangkaian Indonesia Contemporary Arts and Design (ICAD) 2024, yang berlangsung dari 10 Oktober hingga 10 November di Hotel Grand Kemang. Karya seni The Babybirds, “Horsey Horsey Don’t You Stop,” juga dipamerkan dalam acara tersebut. (Ver)