Uji Adrenalin dan Keberanian di Mantra Surugana

"Hai, temui kami di Mantra Surugana ya!(Foto : Istimewa.)

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Mantra, kutukan, sosok iblis kejam, serta upaya Gen – Z membebaskan diri dari kuasa jahat menjadi racikan istimewa pada film bergenre horor.

Sebuah diorama rumah kuno mantra dihadirkan, pada Gala Premier Film Mantra Surugana yang kental dengan nuansa mistis. Alunan suara karawitan terdengar menyayat, memanggil-manggil jiwa yang lara, yang akan dikuasai oleh sosok iblis laknat Surugana.
Sebuah alat pemindai wajah disediakan bagi undangan untuk mengungkap rahasia kehidupan ke depan, agar tak mengalami nasib sial layaknya tokoh di film.

Suasana hati masyarakat perfilman Indonesia, khususnya pecinta genre horor akan diaduk-aduk oleh perasaan mencekam, takut, serta kengerian dari sejumlah adegan yang dimainkan secara apik dan natural, oleh para pemain film muda berbakat.
Film horor yang diproduksi berbeda dari genre film sejenis, dari dalam dan luar negeri ini, menjadi tayangan wajib buat Anda!.

“Kami merasa senang, serta antusias dengan pemutaran film perdana kami. Ini membuktikan loyalitas, dedikasi, totalitas, serta kecintaan kami akan industri perfilman Indonesia yang sedang bangkit, “kata Ervina Isleyen Chief Executive Producer Peregrine Studios.

“Film istimewa ini kami persembahkan khusus bagi penikmat film horor, untuk melalui saat-saat mencekam bersama talenta-talenta muda berbakat, serta nama besar lainnya di industri perfilman Indonesia, “lanjut Ervina.

“Butuh komitmen, kreativitas, kerja keras dalam menggarap film yang berbeda, serta tak biasa, dengan menghighlight aspek budaya masyarakat Sunda. Berharap masyarakat dapat mengapresiasi karya kami dengan baik, “pungkas Ervina.

Gala Premier Film Mantra Surugana buah kolaborasi apik Peregrine Studios, Adhya Pictures dan ZK Digimax telah dilaksanakan di Bioskop XXI Metropole Jakarta, Jum’at (21/7), dihadiri produser Ervina Isleyen, Sutradara Dyan Sunu Prastowo, serta para pemeran aktris-aktor muda berbakat Sitha Marino, Cindy Nirmala, Fergie Brittany, Shabrina Luna, Rafael Adwel, Dewa Dayana dan Yusuf Mahardika.

Mantra Surugana menceritakan bangkitnya iblis lewat mantra, serta kutukan.
Tokoh utama Tantri menjadi saksi, sekaligus perantara akan keberadaan sosok mengerikan tersebut, penyebab hilangnya tokoh Arum. Mahasiswi yang sebelumnya mendiami kamar Tantri.

Tantri bersama teman-teman mahasiswa lainnya mengalami rentetan kejadian menakutkan dari tewasnya teman mereka karena perbuatan iblis Surugana.

Upaya para mahasiswa berjibaku untuk menyelamatkan Arum menjadi jalan cerita utama yang dipenuhi adegan-adegan mendebarkan, memicu adrenalin yang menghadirkan nuansa beda.

Berhasilkah usaha mereka untuk menyelamatkan Arum dari cengkeraman makhluk astral tersebut, serta melenyapkan kekuatan magis mantra dan kutukan? Saksikan saja sendiri, di seluruh bioskop di Indonesia mulai tanggal 27 Juli ya!

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini