Rose BLACKPINK Siap Rilis Single Kedua “Bloomber on You”

Rose BLACKPINK tampil anggun dengan latar cahaya, menyambut perilisan single kedua “Bloomber on You”.
Rose BLACKPINK tampil anggun dengan latar cahaya, menyambut perilisan single kedua “Bloomber on You”. Foto: Instagram @roses_are_rosie

WanitaIndonesia.co – Rose, anggota BLACKPINK yang dikenal dengan suara emasnya, akan segera kembali menyapa penggemar dengan karya terbaru. Menjelang perilisan album studio pertamanya yang bertajuk Rosy, Rose telah mempersiapkan single kedua berjudul “Bloomber on You”, yang akan dirilis pada Jumat, 22 November 2024 pukul 14.00 Waktu Korea Selatan (KST). Kabar ini diumumkan oleh agensi T Black Label melalui unggahan Instagram resmi mereka pada Selasa, 19 November 2024.

Perjalanan Menuju Album Studio Pertama

Album studio pertama, Rosy, dijadwalkan akan diluncurkan pada 6 Desember 2024. Album ini menjadi karya monumental karena Rose tidak hanya berkontribusi sebagai penyanyi tetapi juga sebagai penulis lirik. Dalam album ini, Ia menunjukkan sisi personalnya yang lebih jujur dan intim.

Album Rosy akan berisi 12 lagu, di mana setiap liriknya ditulis langsung oleh Rose. Proyek ini menjadi cara Rose untuk menceritakan kisah hidupnya secara mendalam dan lebih dekat dengan penggemar. Dengan keterlibatan penuh dalam proses kreatif, Ia memastikan bahwa setiap lagu menggambarkan emosinya dengan tulus.

Harapan Penggemar pada “Bloomber on You”

Single “Bloomber on You” menjadi jembatan menuju perilisan album Rosy. Dengan sentuhan unik yang mencerminkan kepribadian dan gaya musik Rose, lagu ini diharapkan menjadi hits besar seperti karya sebelumnya. Para penggemar di seluruh dunia sudah tidak sabar menantikan bagaimana Ia akan mengeksplorasi tema dan melodi baru melalui lagu ini.

Album yang Menceritakan Kisah Pribadi

Dilansir dari Star News, Rosy adalah album yang akan membawa penggemar lebih dekat dengan kehidupan Rose. Dengan nada melankolis namun penuh harapan, Ia berbagi cerita tentang perjalanan emosionalnya. Setiap lagu di album ini memiliki pesan mendalam yang mencerminkan perasaan, pengalaman, dan perjuangan nya sebagai seorang seniman. (ver)