Site icon Wanita Indonesia

Resep Coconut Mango Bingsoo yang Segar dan Nikmat untuk Menyegarkan Hari Anda

Coconut Mango Bingsoo segar dengan topping coconut flakes dan mangga dadu

Coconut Mango Bingsoo segar dengan topping coconut flakes dan mangga dadu. Foto: Sumber Sasa

WanitaIndonesia.co – Bingsoo adalah salah satu dessert populer asal Korea yang sering menjadi favorit banyak orang, terutama saat cuaca panas. Kali ini, kami akan membagikan resep unik Coconut Mango Bingsoo yang memadukan kesegaran mangga dengan rasa gurih santan dan tekstur lembut coconut flakes. Resep ini mudah dibuat di rumah, dengan bahan-bahan yang sederhana dan rasa yang dijamin bikin ketagihan.

Bahan-bahan untuk Membuat Coconut Mango Bingsoo:

Cara Membuat Coconut Mango Bingsoo:

  1. Membuat Es Susu Santan
    Campurkan susu full cream dan santan cair dalam satu wadah. Aduk hingga rata, kemudian tuang ke dalam cetakan es batu atau wadah lainnya. Simpan dalam freezer hingga beku (sekitar 3-4 jam).
  2. Membuat Saus Mangga
    Blender 1 buah mangga hingga halus. Masak pure mangga tersebut di atas api kecil, tambahkan gula pasir dan air perasan lemon. Aduk hingga mengental, kemudian angkat dan biarkan dingin.
  3. Menyiapkan Es Susu Santan
    Setelah es susu santan membeku, keluarkan dari freezer dan hancurkan dengan menggunakan chopper atau blender hingga bertekstur seperti serutan es.
  4. Merangkai Bingsoo
    Siapkan mangkuk, lalu letakkan es serut susu santan di bagian bawah. Tambahkan potongan mangga di atas es serut. Tuang saus mangga secara merata di atasnya.
  5. Topping dan Penyajian
    Taburi bingsoo dengan coconut flakes untuk memberikan tekstur renyah dan aroma gurih. Hiasi dengan daun mint untuk mempercantik tampilan, dan Coconut Mango Bingsoo siap dinikmati!

Tips:

Nikmati segarnya Coconut Mango Bingsoo kapan pun Anda ingin merasakan manisnya mangga segar dan gurihnya coconut flakes. Selamat mencoba resep ini di rumah! (Sumber: www.sasa.co.id)

Exit mobile version