Site icon Wanita Indonesia

Pesta Perak Perjalanan Gemilang Ranch Market Hadirkan Pengalaman Berbelanja Dukung Gaya Hidup Sehat Selaras Alam

Maria Suwarni gaungkan 'Fresh & Healthy Tomorrow' Foto: WanitaIndonesia.co

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Menjadi surga beragam produk premium lokal dan luar terbaik. Hadir upaya berkelanjutan dari nilai produk yang berperan penting untuk kesehatan masa kini dan masa depan. Juga upaya menjaga alam dari limbah plastik.

Berawal dari mimpi besar sang penggagas, Ranch Market harus menjadi suluh, serta pengalaman berbelanja bagi pelanggan akan kebutuhan pokok premium, segar, aman dan sehat. Padahal di tahun 1998 minat masyarakat terhadap gaya hidup sehat yang diadaptasi masyarakat dunia masih terbilang rendah!.

Berbilang tahun dalam perjalanan panjang, komitmen tersebut menorehkan hasil gemilang. Ditempa oleh sejumlah tantangan zaman, Ranch Market yang bernaung di bawah perusahaan PT. Supra Boga Lestari, Tbk sanggup membuktikan komitmennya. Menjadi terdepan dalam berinovasi, dengan menghadirkan berbagai lini bisnis supermarket, yang menyasar sekmen kelas menengah dan kelas atas masyarakat urban Indonesia, lintas generasi!.

Magnet utama selain menyediakan produk premium terlengkap, segar dan aman, hadir konsep retil modern yang memanjakan pelanggannya. Didukung oleh ambience menawan berupa display produk atraktif, elemen interior, serta pencahayaan yang kesemuanya tersaji elegan.

Ki-ka : Hady Purnama, Maria Suwarni Seremonial HUT ke – 25 bersama Media.
Foto: WanitaIndonesia.co

Pekan lalu dalam kemeriahan HUT ke -25 Tahun yang mengangkat tema besar ‘Fresh & Healthy Tomorrow’ Ranch Market menegaskan kembali komitmen bisnisnya, yang menyelaraskan dengan kebutuhan masyarakat modern akan akses produk premium berkualitas, yang mengedepankan gaya hidup sehat. Tentunya sambil menjaga planet Bumi agar tetap hijau lestari, yang dilakukan dengan sejumlah inisiasi.

Tentunya kiprah, serta nama besar lini usaha ritel modern ini, didukung sepenuhnya oleh SDM handal, yang senantiasa menawarkan layanan sepenuh hati kepada para pelanggan.
Menyelaraskan dengan fokus perusahaan kepada 3 elemen penting anak-anak, komunitas dan masyarakat, Perayaan Perak ke -25 berfokus kepada lingkungan.

Hadir kolaborasi mengagumkan dengan Tac Tic Art Group berupa seni instalasi ‘Tabur Daur’
yang merepresentasikan tradisi, legenda dari berbagai dunia dari harmoni alam melalui Bapak Langit dan Ibu Bumi.

Tabur Daur kolaborasi karya seni Instalasi raih rekor MURI
Foto : WanitaIndonesia.co

Karya Seni Instalasi Limbah Plastik Raih Rekor MURI

Karya seni dari limbah plastik belanja pelanggan menampilkan obyek keindahan alam Indonesia yang terinspirasi dari langit, perairan dan daratan.
Karya turut melibatkan 30 orang anak-anak.

Mereka berpartisipasi dengan mengatur dan menempel lembaran plastik warna-warni pada beragam obyek dengan hasil mengagumkan.
MURI mengapresiasi kolaborasi seni instalasi memperingati HUT Ranch Market ke -25 Tahun, sebagai karya seni berbahan limbah terbanyak dari 8 ribu plastik!.

Selain melalui kolaborasi seni instalasi, diselenggarakan pula Program Sustaining Our World for a Better Tomorrow. Digelar workshop bersama Sahabat Anak yang menyasar kepedulian anak-anak terhadap kebersihan lingkungan. Anak-anak diajarkan untuk memilih dan memilah sampah dari rumahnya sendiri, serta memanfaatkan menjadi karya seni. Sampah plastik yang dianggap sebagai benda tak berguna, melalui bakat seni anak-anak peserta workshop berhasil diubah menjadil beragam karya menarik, serta menjadi bagian dari ekonomi sirkular.

Maria Suwarni Chief Merchandising & Marketing PT Supra Boga Lestari Tbk., menyampaikan, “Tanpa terasa melewati perjalanan panjang yang dinamis, Ranch Market merayakan perjalanan gemilangnya di industri retil moderen, di usianya yang ke – 25 Tahun.

Ranch Market Role Models Supermarket masa kini dan masa depan
Foto: Istimewa

Perusahaan ritel modern dengan visi menjadi panutan yang paling dihormati, dicintai dan dipercaya di industri supermarket Indonesia, serta misi menawarkan produk makanan berkualitas tinggi dan pelayanan memuaskan teguh memegang komitmen.

Kunci kesuksesan dalam menghadapi tantangan zaman dikarenakan Ranch Market lekat dengan kreativitas, inovasi, serta kolaborasi. Kolaborasi apik internal, bersama para supplier, serta pelanggan setia, didasarkan oleh kepercayaan dan pelayanan paripurna. Hal ini tentunya kian membuhul keberadaan supermarket yang lekat dengan produk premium berkualitas.

Maria melanjutkan, “Saat inovasi menjadi keniscayaan, Ranch Market hadir dengan memberikan beragam kebaikan, serta pilihan buat pelanggan. Hadir Farmer Market yang menyasar sekmen keluarga muda kelas menengah yang memiliki satu atau dua orang anak.”

“Ketika generasi muda membutuhkan jati diri saat berbelanja kebutuhan harian mereka, kami hadirkan
The Gourmet by Ranch Market. Kami mengolaborasikan konsep supermarket dan resto yang unik nan interaktif antara pengunjung dengan sdm kami, “ujar Maria

“Saat hendak menyantap aneka varian steak, pelanggan tinggal memilih daging dan saus penyerta. Oleh team chef terbaik The Gourmet, daging diolah menjadi sajian steak berstandar internasional. Harga yang ditawarkan untuk layanan paripurna tersebut, serta pengalaman bersantap istimewa terbilang affordable untuk semua kalangan lho, “tambah Maria.

Kolaborasi Selaras Zaman Dukung Produk Lokal Premium

Karena dinilai konsisten menghadirkan konsep retil modern yang mengedepankan pengalaman berbelanja yang digemari masyarakat, Kementerian Perdagangan Republik Indonesia kemudian melakukan kolaborasi dengan Ranch Market, hadir lini bisnis Pasarina.
Pasarina merupakan supermarket yang mengumpulkan keberagaman produk Nusantara premium yang telah dikurasi oleh Kemendag.

Pasarina berlokasi di Gedung bersejarah Sarinah menjadi oase masyarakat, serta warganegara asing saat ingin mengenal, serta menikmati ragam varian kekayaan alam Indonesia melalui produk unggul dari kualitas, citarasa serta presentasi global. Mempermudah akses tanpa harus menempuh perjalanan jauh ke suatu daerah.

Saat masyarakat urban terkendala oleh jarak dan waktu, mereka menginginkan hadirnya sebuah pusat perbelanjaan di dekat lingkungan mereka, kami dengan bangga menginisiasi hadirnya Day2Day by Farmer Market, yang menyediakan beragam kebutuhan pokok premium bagi masyarakat yang tak punya waktu untuk berbelanja.

Ketika tren berbelanja online di masa pandemi, kemudian menjadi lifestyle paska pandemi. Ranch Market dan Farmer Market turut merambah ke ranah digital. Hadir aplikasi belanja online di GetMyStore. Terdapat layanan penggiriman layanan instan untuk produk segar, serta layanan reguler. Aplikasi dilengkapi dengan beragam metode pembayaran.

“Kami tak henti memikirkan apresiasi untuk pelanggan dengan memberikan beragam keuntungan. Bagi kami, pelanggan merupakan individu berharga. Hadir Aplikasi MyTrust yang sekarang berubah nama menjadi Ranch by Blibli Tiket Reward, “jelas Maria.

“Merupakan kartu keanggotaan Ranch Market dan Farmer Market yang akan memberikan point Reward setelah berbelanja dengan nominal tertentu. Ketika mencapai jumlah yang ditetapkan, point reward bisa ditukarkan dengan voucher belanja, atau untuk mendapatkan produk tertentu secara cuma-cuma. Kekinian karena merupakan bagian dari ekosistem Blibli dan Tiket.com, point reward bisa digunakan untuk berbelanja di Blibli dan
Tiket.com, “pungkas Maria. (RP).

Exit mobile version