Ngabuburit dan Buka Puasa di Tempat Favorit Masyarakat Dunia

wanitaindonesia.co, Puncak – Tradisi ngabuburit bisa dilakukan di masa pelonggaran PPKM dengan syarat utama di area terbuka nan luas sehingga memecah konsentrasi pengunjung agar tidak berkerumun.

Pilihan destinasi favorit berada di Zebra Ozi & Pristi di Royal Safari Garden. Wahana Africa Adventure yang mengajak Anda merasakan suasana seperti di Africa. Bisa dibayangkan keseruan bertemu langsung dengan satwa-satwa yang berasal dari Africa, salah satunya Zebra. Jangan lupa berfoto dengan Ozi & Pristi ya, hanya membayar Rp.30.000,- mulai dari pukul 16.00-17.30 di Africa Village.

Keriaan akan terus hadir dari satwa lain seperti Wallaby, Nyala, Lama dan di dalam kubah Lemur berisikan satwa Lemur Ekor Cincin yang berasal dari Madagascar. Pilihan lain berkeliling area Royal Safari Garden. Khusus tamu yang buka puasa di De’savanna Restauran, gratis foto dengan burung, ular dan satwa kecil lainnya.

Sebelum waktu berbuka, sebaiknya Anda sudah menentukan konsep menu yang akan dinikmati.
Royal Safari Garden menawarkan 3 pilihan menu untuk berbuka puasa.

Kampoeng Tempo Doeloe mengedepankan sajian Nusantara dari ragam tajil, Soto, Main Course dan hidangan penutup. Aneka varian menu bisa dinikmati sepuasnya diantaranya
Biji Salak dan Jejongkong, Laksa Bogor, Nasi Tutug Oncom, Jamur & Tahu gepuk karuhun. Serta dessert dengan pilihan Ketan Srikaya dan Ubi Cilembu.

Harga paket
Weekday Rp.99.000nett/orang untuk dewasa (Anak Rp.59.000,-)
• Weekend Rp.119.000, – nett/per-orang untuk dewasa (Anak Rp.69.000,-)

Korean Steamboat di Dolce dengan pemandangan exhibit Afrika. Nikmati
olahan sup yang dimasak langsung penikmatnya dengan isi aneka sayuran, seafood, dan daging sapi. Tersaji dengan dua kaldu, ayam dan tom yam. Harga Rp.150.000, – nett, untuk 2 orang.

Ayam Bakar Teras Savanna, konsep penyajian ayam bakar di sini terbilang istimewa. Ayam bakar porsi keluarga disajikan dengan berbagai macam sambal, dinikmati dengan dengan pelengkap nasi putih atau nasi liwet.
• Porsi Family Rp.135.000, – nett (untuk 4 orang).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini