Site icon Wanita Indonesia

Michael Yahya Memoles Emas Untuk Anak Muda

Michael Yahya, USB Gold menarget sekmentasi pasar generasi muda Foto : Istimewa.

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Populasi generasi muda yang tinggi menjadi peluang bisnis pengusaha emas ternama dunia UBS Gold.

Agar generasi muda terpikat untuk memiliki emas bermutu tinggi, hadir konsep yang menyelaraskan dengan kebutuhan mereka.

Pameran diselenggarakan dengan judul catchy “I AM 24K”, selain penjualan emas terbaru berdesain modern minimalis, hadir gimmick yang memicu adrenalin.

Bagian dari koleksi USB Gold di “I AM 24K” Foto : WanitaIndonesia.co

Saat ditemui WanitaIndonesia.co di Skybridge Grand Indonesia Michael Yahya Creative Director UBS Gold menyampaikan upayanya untuk menjadikan emas sebagai produk multifungsi, yang tren di kalangan generasi muda Indonesia.

“Selama ini, milenial mendapatkan emas dari pemberian orang tua. Jarang ada lho yang membeli sendiri. Produk favorit mereka adalah perhiasan, sebagian tertarik untuk menyimpan emas dalam bentuk logam sebagai investasi, ” ujar Michael.

Michael melanjutkan, “Mindset mereka tentang emas masih terbatas. Dianggap barang mewah, malah ada yang terprovokasi dengan memandang emas sebagai perhiasan jadul, karena melihat tampilan berlebihan kelompok masyarakat yanf viral. Muncul persepsi, emas itu perhiasan jadul karena desain, warna, peruntukkan, serta penggunanya.”

Kolaborasi, Inovasi dengan Harga Terjangkau

Hal inilah yang mendasari UBS Gold menghadirkan kreativitas dan inovasi dengan memproduksi emas untuk generasi muda melalui kolaborasi, road show pameran, serta desain menawan.

Michael melanjutkan, ‘
“Sebagai pelopor dan menjadi produsen emas ternama dunia, USB lekat dengan kreativitas, serta desain indah. Menggunakan beragam kadar emas, karena sekmen anak muda menginginkan harga terjangkau dari desain simpel, modern, tapi indah.
Terbaru kami me- re launch desain Alpha yang telah sukses saat diluncurkan di tahun 2015. ”

“Untuk memperluas pasar, sejumlah project kami lakukan seperti
Pameran perhiasan Emas I AM 24K yang memadukan konsep pameran, edukasi, serta permainan berhadiah emas.
Project lain yang tak kalah menarik, saat kami membuat desain custome untuk komunitas mobil legends. Desain bandul kalung berbentuk senjata yang dikemas khusus, dalam waktu relatif singkat, produk berkategori collectible items tersebut habis dibeli. Upaya lainnya berkolaborasi dengan persona Caren Delano dalam membuat desain Alpha Nu dan Alpha Zeal,” terang Michael.

Michael menambahkan, ” Kami memiliki lisensi Disney yang diproduksi menjadi beragam desain perhiasan seperti bandul kalung dan cincin, menampilkan keunikan sejumlah karakter animasi populer seperti Mickey dan Minni Mouse, yang menggemaskan. Koleksi Disney series memiliki daya pikat lintas generasi. ”

Menurut Michael sejatinya tren emas itu abadi dari masa ke masa, hanya hadir pembaharuan dari aspek desain, warna, kadar karat, serta peruntukkan.
Last but no least agar generasi muda tertarik dan tidak beranggapan emas itu mahal, UBS Gold memproduksi Gold Bar dalam beragam ukuran gram, yang dipasarkan dengan harga mulai seratus ribuan.

“Gold Bar untuk kalangan muda dikemas paten pada sebuah kartu bergambar tokoh animasi Disney yang bisa dibeli dari vending machine. Lokasinya tersebar di seluruh stasiun MRT di Jakarta, “pungkas Michael.” (RP).

Exit mobile version