wanitaindonesia.co – Saat musim penghujan datang, pakaian menjadi susah kering dan ini menjadi masalah tersendiri bagi setiap orang. Apalagi jika Anda membutuhkan pakaian itu untuk segera dipakai. Jika Anda punya mesin cuci sekaligus mesin pengering, tentu ini bukan masalah.
Tetapi ada tips yang bisa membuat pakaian Anda kering lebih cepat. Yaitu dengan memisahkan pakaian berat dengan pakaian ringan dan dengan memasukkan handuk kering ke dalam mesin cuci secara bersamaan.
Baca Juga : Cara Agar Anti Implusif Belanja Pakaian Anak
Anda juga bisa memanfaatkan pengering rambut atau hairdryer untuk mengeringkan pakaian. Cara lain yang bisa digunakan adalah dengan menyetrika baju basah sampai meletakkan di dalam microwave dengan suhu tinggi (130 derajat) selama 5 menit.
Saat menyetrikan baju basah, pastikan pakaian telah benar benar kering untuk menghindari bau apek. Sementara itu Anda juga harus sering sering mengecek microwave jika memilih cara tersebut, untuk menghindari pakaian yang gosong.