Site icon Wanita Indonesia

“Made for Modern Warrior” Polytron Resmi Luncurkan FOX 350, Motor Listrik Ergonomis dengan Pengalaman Premium dan Fitur Lengkap untuk Mobilitas Urban

FOX 350 dibekali baterai Lithium Iron Phosphate (LiFePO4) yang dikenal stabil secara termal, aman, serta memiliki usia pakai lebih panjang.

WANITAINDONESIA.CO – Polytron, merek motor listrik dengan penjualan nomor satu di Indonesia, resmi memperkenalkan FOX 350, motor listrik terbaru yang mengedepankan desain ergonomis, fitur premium, serta performa tinggi untuk mendukung mobilitas masyarakat perkotaan.

Hadir untuk para Modern Warrior, FOX 350 tidak hanya mengusung tampilan stylish, tetapi juga dibekali teknologi lengkap yang dirancang untuk menghadapi beragam kondisi jalan perkotaan. Motor listrik ini menggabungkan Comfy Deck ergonomic design dan fitur-fitur modern seperti Regenerative Braking, Hill Start Assist, Efficient Cruise Control, Smart Start, Passive Keyless Technology, serta konektivitas penuh melalui aplikasi Polytron EV.

“Desain FOX 350 merupakan hasil riset tiga tahun sejak Polytron memasuki pasar motor listrik Indonesia. Kami mengembangkan teknologi, desain, dan efisiensi agar sesuai kebutuhan masyarakat yang menginginkan performa tangguh, kenyamanan, serta estetika,” ujar Commercial Director Polytron, Tekno Wibowo.

Desain Ergonomis dengan Tampilan Premium

Mobilitas urban menuntut kendaraan yang nyaman, lincah, dan memiliki estetika yang mendukung gaya hidup modern. FOX 350 menjawab kebutuhan tersebut melalui Comfy Deck, hasil pengembangan yang memberikan posisi duduk lebih natural dan stabil saat bermanuver di tengah kepadatan kota.

“Desain ini memberikan posisi duduk yang lebih natural dan menjaga tubuh tetap rileks, baik saat menembus kemacetan maupun perjalanan lintas kota,” jelas Ilman Fachrian Fadly, Head of Group Product EV 2-Wheelers Polytron.

Tampilan Urban Shape Design menghadirkan karakter tegas dan percaya diri, diperkuat empat pilihan warna elegan: Red Rush, White Hustle, Green Flux, dan Gray Warrior.l

Performa Tangguh dengan Pengalaman Berkendara Halus

Ditenagai motor 3.000 Watt dengan Optimum Motor Power 6.409 Watt dan torsi 187 Nm, FOX 350 menawarkan akselerasi responsif untuk kebutuhan harian hingga perjalanan jarak menengah. Motor ini mampu menempuh hingga 130 km dalam satu pengisian serta meraih kecepatan maksimum 95 km/jam.

Pencahayaan Projector LED & DRL memberikan visibilitas optimal pada berbagai kondisi, termasuk berkendara sebelum matahari terbit atau sepulang lembur.

Fitur 2 Level Regenerative Braking meningkatkan efisiensi baterai dengan memulihkan energi saat throttle dilepas atau pengereman ringan. Sementara Hill Start Assist memastikan motor tidak mundur ketika berhenti di tanjakan sempit, seperti area parkir gedung perkantoran.

Cruise Control yang bekerja pada kecepatan 5–80 km/jam memberi kenyamanan tambahan saat perjalanan panjang.

“Kombinasi performa dan efisiensi FOX 350 merupakan formula paling relevan bagi pengendara Indonesia,” tambah Ilman.

Fitur Cerdas untuk Pengalaman Berkendara Premium

Teknologi Smart Start memungkinkan motor mendeteksi kunci otomatis dalam radius satu meter sehingga pengendara cukup menekan tombol Start tanpa harus mencari kunci.

Lebih canggih lagi, Passive Keyless Technology memberikan pengalaman sepenuhnya otomatis—motor langsung masuk mode siaga ketika remote berada dalam jarak satu meter. Teknologi ini dilengkapi sistem enkripsi untuk keamanan lebih tinggi.

Melalui aplikasi Polytron EV, pengguna dapat mengunci atau membuka motor dari smartphone, memantau status baterai, melacak lokasi motor secara real-time, hingga menemukan titik pengisian daya terdekat.

Baterai Andal dan Aman untuk Mobilitas Seharian

FOX 350 dibekali baterai Lithium Iron Phosphate (LiFePO4) yang dikenal stabil secara termal, aman, serta memiliki usia pakai lebih panjang. Motor dan baterainya telah bersertifikasi IP67 sehingga aman dari debu dan air—penting untuk kondisi jalan Indonesia.

Pengisian daya 0–100% hanya membutuhkan 4–5 jam melalui daya input 800 Watt.

Polytron juga menyediakan Fast Charging Gratis di 50 showroom resmi di Pulau Jawa dan luar pulau. Hanya dengan 10 menit pengisian, motor dapat menempuh jarak hingga 20 km.

Skema Kepemilikan Fleksibel

Polytron menawarkan fleksibilitas kepemilikan melalui dua skema:

1. Battery as a Service

Skema ini menghilangkan kekhawatiran terhadap biaya penggantian baterai di masa depan.

2. Buy-to-Own

Harga ini sangat kompetitif bila dibandingkan dengan motor matic berbahan bakar bensin di kelas yang sama.

Ketersediaan dan Promo Peluncuran

FOX 350 dapat dipesan secara eksklusif melalui Blibli mulai 19 November – 3 Desember 2025, dengan tambahan diskon Rp 1 juta serta opsi cicilan 0%.

FOX 350 juga akan tampil perdana di Gaikindo Jakarta Autoweek 2025 di Hall 9 Booth 9A, ICE BSD City, pada 21–30 November 2025. Selama acara, 350 pembeli pertama berhak mendapatkan Polytron Partymax Speaker. Pengunjung dapat melihat langsung desain FOX 350, berkonsultasi dengan tim ahli, dan mengikuti sesi test ride. (Srv)

Exit mobile version