wanitaindonesia.co – Jus segar yang cocok disajikan di weekend sore. Agar hasilnya manis, bukan sepat, pastikan pilih belimbing yang benar-benar matang supaya seratnya yang putihnya tidak terasa terlalu sepat. Serta, markisa yang matang betul. Dengan ini semua, tanpa sirop markisa pun sudah nikmat!
Untuk 6 gelas
3 buah belimbing, potong-potong, buang bijinya
500 ml air kelapa
3 sdm
4 buah markisa, keruk isinya
200 g es batu
1/ Masukkan belimbing, air kelapa, dan madu ke dalam blender. Proses hingga halus.
2/ Masukkan semua daging markisa dan daun dill. Aduk-aduk hingga hancur dan menyatu ke dalam jus (bukan dinyalakan blendernya).
3/ Tuang ke gelas saji, tambahkan es batu. Sajikan segera. (wi)