Hidup Selaras Alam “Ayo Lestarikan Pantai dan Sungai dengan Mangrove

Ki-ka : Rizal, Fathimah, Bayu. Foto : WanitaIndonesia.co

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Memeringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 5 Juni lalu, Hotel Arcadia bekerjasama dengan Komunitas Mangrove Jakarta menyelenggarakan talkshow ” Kepedulian Generasi Muda Terhadap Konservasi Alam, Mangrove Berperan Strategis”.

Talkshow bertujuan untuk menginspirasi masyarakat, khususnya kaum muda agar memiliki kepedulian akan kelestarian lingkungan
hidup, terutama di area pesisir pantai dan muara sungai dengan menanam Mangrove (bakau).

Talkshow juga untuk memperkenalkan program baru pada edisi perdana “Arcadia Chat Room”. Yang rencananya akan membahas sejumlah isu aktual yang dikaitkan dengan sejumlah momen penting, dikemas ringan, menarik, juga inspiratif, disiarkan live pada Instagram.

Tayangan perdana dalam rangka memeringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, menghadirkan Komunitas Mangrove Jakarta dengan pembicara Co-Founder Bayu Pamungkas, Fathimah Zahro Duta Mangrove Indonesia 2023, dipadu Marketing and Communication Manager Rizal.

Bayu dan Fathimah
bergantian memaparkan tentang upaya berkelanjutan hulu ke hilir komunitas, dalam merawat pesisir pantai dan muara sungai dengan melakukan konservasi Mangrove.

Fathimah menyorot peran generasi muda dalam upaya berkelanjutan merawat keindahan panorama pantai dengan bertanam Mangrove.
“Keberadaan Mangrove memiliki fungsi strategis dalam upaya merawat planet Bumi secara berkelanjutan dengan mengurangi erosi pantai, menjaga kualitas air dan udara menjadi lebih bersih. Bahkan mampu menyerap semua jenis logam berat berbahaya, ” terang Fathimah.

Kawasan hutan Mangrove berperan strategi bagi ekonomi dan ekosistem. Foto : Istimewa.

Konservasi dan Ekonomi Kuliner Eksotis Mangrove

“Hadir fungsi ekonomi buat masyarakat sekitar dari hadirnya ekosistem ikan, serta mikrorganisme lainnya.
Konservasi Mangrove menghadirkan lahan perairan pantai yang menghijau, yang awalnya panas dan gersang.
Menjadi destinasi wisata favorit karena dihuni oleh ekosistem burung-burung cantik, ” jelasnya, “kata Fathimah.

Bayu menambahkan, “Upaya Komunitas Mangrove Jakarta dalam merawat Bumi dilakukan hulu ke hilir. Selain peduli lingkungan, kami memiliki UMKM Kuliner yang memanfaatkan Mangrove sebagai produk kuliner unik, khas dan lezat seperti keripik, dodol dan sirup yang diolah dari tanaman Mangrove.
Pemberdayaan ekonomi menyasar masyarakat nelayan guna mendukung ketahanan ekonomi saat terkendala melaut karena sakit atau cuaca buruk, “jelasnya.

“Guna mengantisipasi isu perubahan iklim, kami terus berkolaborasi dengan perusahaan, staken holder, komunitas untuk melakukan konservasi di sejumlah wilayah pesisir pantai di Jakarta dan sekitarnya, dengan bertanam Mangrove. Upaya berkelanjutan ini mengingat wilayah Indonesia terdiri dari 70% laut yang sebagian besar sedang terancam kelestariannya, “imbuh Bayu.

General Manager Hotel Arcadia Mangga Dua Jakarta Flaviana Ratnasari menyampaikan, “Hotel memiliki kepedulian terhadap kelestarian lingkungan hidup, melalui persona-persona nan inspiratif dengan kiprahnya menjadi cara kami untuk menggaungkan Hidup Selaras Alam yang menjadi tren masyarakat. Melalui talkshow, berharap informasi penting ini dapat menghadirkan Euforia dan cara pandang baru akan kelestarian alam, terutama di area pesisir pantai melalui budaya merawat dan bertanam. Magrove.”

Info :
Hotel Arcadia by HORISON Mangga Dua Jakarta di Jl. Pangeran Jayakarta No.73, Mangga Dua Selatan, Jakarta Pusat.
Memiliki 201 kamar, 5 tipe kamar yaitu 133 kamar Superior, 60 Deluxe, 2 kamar Executive Deluxe, 5 kamar Executive Suite, serta 1 kamar Family Suite. Dilengkapi oleh Santan Restaurant, Sakeca Lounge, Jogging Track, Laundry Service dan fasilitas ruangan meeting.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini