Site icon Wanita Indonesia

Harga Cabai Rawit Naik Menjelang Natal dan Tahun Baru

wanitaindonesia.co -Harga bahan pokok semakin merangkak naik jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). harga cabai rawit merah kini nyaris sama dengan daging sapi.

Seperti harga Cabe rawit merah jawa dibeberapa pasar wilayah JABODETABEK sudah masuk harga Rp 120.00/kg haraganya tidak jauh beda dengan harga daging sapi dipasar tradisional.

Untuk harga daging sapi murni di Rp 128.297/kg dan daging sapi has Rp 133.409/kg. Demikian dikutip dari Info Pangan Jakarta, Rabu (22/12/2021).

Harga cabai rawit merah yang tembus Rp 120.000/kg terjadi di Pasar Pondok Labu dan Pasar Anyer Bahari. Sementara harga terendah ada di Pasar Induk Kramat Jati yakni Rp 72.000/kg.

Sedangkan harga rata-rata harga cabai rawit merah Rp 95.744/kg. Untuk jenis cabai lainnya, juga terpantau mengalami kenaikan.

Misal, cabai merah keriting saat ini sudah Rp 49.425/kg, cabai merah besar tembus Rp 55.886/kg dan harga cabai rawit hijau Rp 58.617/kg.

Exit mobile version