WanitaIndonesia.co, Jakarta – Vidio kembali menghadirkan tayangan berkualitas untuk seluruh keluarga Indonesia lewat film berjudul 1 Imam 2 Makmum, sebuah drama romantis rumah tangga yang sarat makna tentang harapan, kehilangan, dan keteguhan cinta seorang istri.
Setelah sukses memukau penonton layar lebar, kini film ini bisa dinikmati secara eksklusif dan on-demand hanya di Vidio mulai 22 Mei 2025.
Disutradarai oleh Key Mangunsong dan ditulis oleh novelis ternama Ratih Kumala, yang sebelumnya terkenal dengan karyanya berjudul Gadis Kretek, film ini merupakan kolaborasi apik antara Base Entertainment dan Cahaya Pictures.
Menggandeng bintang papan atas seperti Fedi Nuril, Amanda Manopo, dan Revalina S. Temat, dan deretan bintang lainnya, film ini membawa penonton menyelami realita pernikahan yang tak selalu manis, namun tetap penuh harapan.
Kisah Cinta yang Dibayangi Masa Lalu
1 Imam 2 Makmum berkisah tentang Arman (Fedi Nuril), seorang duda yang belum sepenuhnya melepaskan kenangan akan mendiang istrinya, Leila (Revalina S. Temat). Dalam pernikahan barunya bersama Anika (Amanda Manopo), Arman tidak mampu membuka hati sepenuhnya.

Anika memasuki pernikahan ini dengan harapan besar dan cinta yang tulus, namun Arman bersikap dingin, menolak menjadi imam salat bersama, tidur di kamar terpisah, dan enggan memperkenalkan Anika sebagai istrinya kepada lingkungannya. Hal ini membuat Anika perlahan merasa tidak dihargai dan kehilangan arah dalam rumah tangga mereka.
Konflik memuncak ketika Anika memasuki kamar Arman dan menyadari bahwa suaminya selama ini belum pernah membuka hati untuk dirinya. Kamar itu masih penuh dengan kenangan Leila, dan di sanalah Anika menyadari kenyataan pahit bahwa dirinya tidak akan pernah bisa menggantikan posisi Leila di hati Arman.
Setelah mengalami perlakuan yang dingin dan penuh jarak, Anika akhirnya memilih untuk meninggalkan rumah. Rumah tangga mereka pun berada di ujung tanduk. Namun, kesendirian membuat Arman mulai menyadari kesalahannya dan berniat memperbaiki semuanya.
Apakah cinta bisa tumbuh kembali dari hati yang pernah tertutup? Mampukah Arman memenangkan kembali hati Anika? Jawabannya ada dalam film 1 Imam 2 Makmum, yang menggambarkan bahwa cinta, pengorbanan, dan keikhlasan adalah fondasi dalam sebuah pernikahan. (GIE)