WanitaIndonesia.co, Jakarta – Seberapa banyak waktu yang Anda habiskan dengan buah hati? Walau banyak, pernahkah terpikir waktu tersebut berkualitas?
Saat makan kala bayi baru memulai MPASI, butuh seni tersendiri buat ibu dan ayah, agar hadir kualitas makan dari pengetahuan tentang gizi terbaik yang dibutuhkan anak, varian sajian yang praktis, juga didukung dengan peralatan memasak dan peranti berteknologi, yang mengutamakan aspek keamanan pangan. Penting ketika makan, anak dapat menikmati momen tersebut tanpa paksaan.
Guna memudahkan ibu menghadirkan kesemua aspek tersebut, Mothercare penyedia global kebutuhan orang tua dan anak-anak ternama dunia memperkenalkan Twistshake, pengolah makanan dan peralatan makan modern,
berkualitas dan inovatif.
“Pentingnya pemenuhan gizi 1000 Hari Pertama Kehidupan (1000 HPK) menjadi konsen kami dengan menghadirkan Twistshake. Mothercare peduli pemenuhan gizi pada periode emas anak dengan mengoptimalkan, serta menginspirasi para ibu, untuk senantiasa bersemangat dengan membuat sendiri makanan pendamping MPASI, “kata Ingga Gloriana, General Manager Mothercare Indonesia.
Kementerian Perempuan dan Perlindungan Anak yang diwakili oleh
Sekretaris Deputi Bidang Pemenuhan Hak Anak, Drs. Hendra Jamal M.Si mengapreasi upaya Mothercare dalam menghadirkan konsep promosi yang dikemas dalam edukasi menarik, dengan menghadirkan para praktisi yang diharapkan dapat membantu pemerintah dalam upaya memerangi permasalahan stunting di Indonesia.
“Ibu memiliki peran strategis terhadap upaya pencegahan stunting diantaranya melalui pemberian MPASI. Walau angka stunting di Indonesia sempat turun, namun ketika masa pandemi kecenderungannya naik kembali.
Berbagai upaya telah dan akan dilakukan pemerintah, guna
memenuhi capaian Indonesia bebas stunting tahun 2024, sesuai amanat Presiden Joko Widodo. Diantaranya dengan melibatkan peran aktif anak-anak pada Forum Anak. Forum anak sebagai pelopor dan pelapor hadir di masing-masing daerah guna mengedukasi mereka pentingnya asupan gizi seimbang, serta pola hidup sehat guna mencegah dan menghilangkan penderita stunting. Kesemua pesan penting tersebut diharapkan dapat sampai ke lingkungan melalui peran anak-anak di tempat mereka tinggal, “ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, IPDA dr. Harun Albar M.Kes SpA, Dokter Spesialis Anak mengatakan, “Kondisi kekurangan gizi bisa terjadi sejak saat bayi dalam kandungan dan pada masa awal setelah bayi lahir, kondisi stunting baru terlihat setelah bayi berusia 2 tahun. Penting pada periode MPASI, orang tua memperhatikan aturan seperti tepat waktu, adekuat (memenuhi syarat),
aman dan higienis, serta diberikan secara responsif kepada anak.
Jika dibuat sendiri, perlu diperhatikan asupan protein, lemak, mikronutrien yang dibutuhkan anak. Penting untuk membatasi bahan makanan yang mengandung serat, gula dan garam, “tegasnya.
Selebritis Chef dan Super Mom Devina Hermawan turut berbagi pengalamannya seputar menyiapkan hidangan MPASI buat ke 3 buah hatinya.
“Saat ini saya tengah mempersiapkan MPASI untuk anak ke tiga saya. Walau berpengalaman menciptakan banyak kreasi menu makanan, khusus MPASI membutuhkan perhatian ekstra. Sebagai selebritis Chef yang disibukan dengan berbagai macam pekerjaan, saya senantiasa memprioritaskan untuk menyusun menu MPASI, memilah, serta memilih bahan pangan yang dibutuhkan, juga mengolahnya langsung di rumah, “katanya.
“Agar tidak repot selama memasak, saya memilih produk baby food processor Twistshake. Berupa alat untuk mengolah makanan serbaguna, praktis, serta higienis. Beragam keunggulan dari baby food processor diantaranya dilengkapi teknologi terkini, sehingga memudahkan saya kala menyiapkan MPASI, utamanya jaminan aspek keamanan pangan untuk olahan yang saya buat dan saat disajikan.
Penting saat penyajian menggunakan peranti saji yang aman untuk anak dengan Twistshake dari warna-warni pastel yang menggoda, agar anak kian berselera. “(RP).