Veronica Colondam “YCAB Foundation” Sinar Terang Dunia Filantropi Indonesia

Veronica Colondam Founder & CEO YCAB Foundation, 25 Tahun hadirkan lintasan emas Filantropi Indonesia.(Foto : Istimewa.)

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Banyak yang mati karena keganasan penyakit, maupun akibat perang. Namun lebih banyak lagi yang mati, dikarenakan tak diinginkan, tidak dicintai, serta tidak diperhatikan (Mother Teresa).

Dunia Filantropi di Indonesia menjadi salah satu agen penggerak perubahan dalam mengentaskan sejumlah permasalahan sosial. Lewat inisiasi, kiprah, serta upaya berkelanjutan Yayasan YCAB, beragam pencapaian program yang berdampak signifikan pada permasalahan sosial, serta capaian implementasi ESG menjadi kilau lembaga filantropi ternama di Indonesia.

Perayaan HUT Ke -25 dihadirkan lewat rekam jejak lintasan sejarah emas, yang dirayakan semarak penuh kebersamaan bersama para inovator, serta para pelaku usaha.

Momen istimewa ini bertujuan untuk memperingati berbagai dampak positif yang telah dihasilkan seperti pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) hingga mencetak pengusaha muda Indonesia dengan misi sosial, yang mengedepankan nilai-nilai lingkungan, sosial, serta tata kelola (ESG) yang kuat, guna menciptakan dampak positif pada aspek 3P (people, planet, profit).

“Impact Festival 2024” merupakan ajang yang mempertemukan ide-ide inovatif, berbagi pengetahuan, serta memperkuat jaringan para pelaku usaha, yang berkomitmen pada nilai-nilai keberlanjutan.

Hempas Stigma, Semua Masyarakat Marginal Bisa Sejahtera!

Hari pertama festival yang diselenggarakan di Oppo Gallery, Gandaria City
diwarnai oleh keriuhan, semangat, serta inspirasi lewat Mini Masterclass yang dipandu oleh para pembicara mumpuni Naina Subberwal Batra, CEO AVPN. Wanita Inspiratif ini membahas “Financing Through the Continuum of Capital”.

Acara kian memikat dengan kehadiran Andy F. Noya, jurnalis senior, pendiri BenihBaik yang mengasah wawasan peserta mengenai filantropi dalam pembiayaan sosial.

Agenda penting dari perayaan tersebut adalah peluncuran buku “Impact Story : 25yr
Journey to Impact”, dipandu oleh Andy F. Noya, yang dihadiri Veronica Colondam, pendiri, dan CEO YCAB Foundation.

Veronica menceritakan selama dua setengah dekade, dalam upaya yayasan menciptakan dampak sosial yang signifikan, penting untuk senantiasa menyebarkan semangat perubahan dengan cakupan yang lebih luas. Salah satunya lewat buku, serta konsep kekinian yang digemari generasi muda lewat podcast.

Buku menyoroti kontribusi Yayasan pada perubahan sosial, serta ekonomi yang berdampak positif di Indonesia, serta pencapaian berbagai macam program. Seperti program “Ibu Harta Anak Pintar” yang berfokus pada pemberdayaan ekonomi ibu-ibu UMKM, dan pendidikan remaja prasejahtera.

Veronica menyampaikan, “25 tahun keberadaan YCAB akan terus berupaya untuk memberikan kontribusi secara konsisten, guna menghadirkan perubahan positif, lewat berbagai inisiatif pemberdayaan ekonomi, dan pendidikan. Moto “Child by Child, We Build Our World”, kami yakin perubahan besar dimulai dengan langkah-langkah kecil. Satu anak, satu ibu, satu keluarga yang terdidik, dan berdaya. Hingga pada akhirnya hadir satu dunia yang sejahtera.”

Regenerasi Kepemimpinan

“Lewat pencapaian di usia matang bagi lembaga filantropi, bukanlah sekedar hitungan angka semata, namun hadir lintasan sejarah emas yang diraih lewat inovasi, keterampilan membaca zaman, upaya berkelanjutan, serta
tekad membaja yang mampu menghancurkan semua tantangan yang tak mudah, ” jelas Veronica.

Wanita Indonesia yang dikaruniai oleh limpahan energi kreatif ini bersikukuh, membaja untuk menggaungkan aspek keberlanjutan yang dilandasi oleh semangat pelayanan nan abadi, walau kelak generasi sekarang harus tergantikan dengan yang baru.

Andy F. Noya berbagi ilmu peran filantropi dalam pembiayaan sosial..( Foto : WanitaIndonesia.co)

Untuk merawat, serta melanjutkan bakti buat negerinya, Veronica telah mempersiapkan regenerasi kepengurusan. Selain penting membaca kemajuan zaman diantaranya lewat transformasi digital.

Sebagai penggerak, wanita ayu yang memperhatikan penampilan diri ini bermimpi, serta sedang mewujudkan tahapan demi tahapan, agar YCAB ke depan bisa menjadi entitas mandiri, serta hidup dengan visi kuat. Tentunya lewat kepemimpinan generasi muda yang siap melanjutkan misi organisasi Integration,
Transformation, Succession.

“Impact Story merekam jejak perjalanan Yayasan, turut menjadi bagian kecil dalam mewujudkan misi besar tersebut. Ke depan, kami ingin YCAB menjadi wadah kolektif, di mana semua orang bisa menjadi agen perubahan untuk dunia yang lebih baik, “tegas Veronica.

Acara berlanjut kian meriah di Piazza Area dengan peluncuran podcast “Go Impact” yang dipandu Veronica Colondam.
Isi podcast bertujuan untuk menyebarluaskan pesan yang berdampak, serta menginspirasi tindakan nyata positif. Serta memotivasi pendengar untuk terlibat dalam gerakan sosial, dan inovasi yang berdampak luas.
Hadir bincang seru bersama pelopor perubahan.

Waktu seperti berlari lewat ruang kreatif di area publik, ketika tiba acara pamungkas talkshow “Financing Through Carbon Saving” bersama Jerhemy Owen yang kemudian diakhiri dengan penampilan spesial “Celebration of Impact” Rio Silaen, JFlow, dan Noraebibes.