WanitaIndonesia.co, Mandalika – Trofi menjadi salah satu bunga di sebuah kompetisi akbar, kaya perlambang dan prestise penyelenggara.
Pada perhelatan bergengsi MotoGP Mandalika 2022, trofi kemenangan didesain eksklusif dengan mengedepankan unsur seni yang dikerjakan secara Craftmanship.
Menghadirkan unsur kearifan lokal, filosofi obor perlambang kompetisi ketat, semangat serta perjuangan tak pernah padam. Penerima perdana trofi istimewa ini adalah rider Red Bull KTM Miguel Oliveira, pemenang pertama seri kejuaraan MotoGP Mandalika yang diberikan oleh Presiden Jokowi, Minggu, 20/3/2022.
Trofi MotoGP Mandalika 2022 dikerjakan oleh Seniman Tuksedo Studi Bali yang selama ini dikenal di dalam dan luar negeri sebagai spesialis manufaktur mobil-mobil klasik. Mengedepankan pengerjaan hand made, menggunakan bahan aluminium dalam pembuatan kit car, modifikasi, re-kreasi hingga restorasi kendaraan.
Trofi terbuat dari kombinasi bahan aluminium dan stainless steel. Selain mudah dibentuk, ringan dan kokoh dengan siluet indah. (RP).