wanitaindonesia.co – Meski populer, tak banyak anak-anak yang suka dengan buah nanas. Mereka lebih menyukai buah tropis ini dalam bentuk olahan, seperti selai, sirup, atau topping kue. Buah nanas yang dikonsumsi segar kerap meninggalkan rasa ‘gatal’ di langit-langit mulut. Penyebabnya adalah kandungan glikosida atau sejenis bahan organik yang bisa merangsang kulit manusia dan selaput lendir pada rongga mulut. Tidak berbahaya, sih, tapi terasa mengganggu bagi anak yang sensitif. Hal ini juga membuat Anda bertanya-tanya, Amankah Anak Makan Nanas?
-
Membantu menyembuhkan pilek dan batuk
-
Meningkatkan kesehatan mulut
- Memperkuat tulang
- Melancarkan pencernaan
Tip Mengolah Buah Nanas
Dari nanas yang sepotongnya saja mengandung: 73 kalori, 12,5 RE (Retinol Ekivalen) vitamin A, 23,8 mg vitamin C, Anda bisa bikin apa saja, ya? Ada banyak Ide Kreasi Nanas. Berikut ini 3 di antaranya:
- Selai nanas. masak parutan nanas bersama gula dan kayu manis hingga mengental.
- Setup nanas. masak nanas di dalam air mendidih bersama gula, garam, dan kayu manis. Setelah dingin, sajikan bersama es batu.
- Nanas goreng. Potong-potong nanas, celupkan ke dalam adonan tepung, telur, air, sedikit gula dan garam. Goreng dalam minyak cukup, angkat setelah matang kekuningan. Di piring saji, atur nanas goreng, taburi dengan gula halus dan bubuk kayu manis. Yummy!