Minanti Atmanagara Senam, Mengonsumsi Whey lalu Mengejar Cucu

Minanti Atmanagara, role model W wanita Indonesia masa kini yang sehat, aktif berkegiatan, menginspirasi. Foto : Istimewa.

WanitaIndonesia.co, Jakarta – Persona Minanti Atmanagara senantiasa menginspirasi masyarakat dengan penampilan bugar, ragam aktivitas, serta gaya hidup sehat yang ga pakai ribet.

Tampil energik dengan body goals, Minanti senantiasa menebar senyum ke semua orang. Saat berdiri, duduk, hingga berjalan, posisi tubuhnya senantiasa tegak, tapi tak kaku. Di hadapan sejumlah anggota lansia pada Perayaan Hari Lansia Nasional yang diselenggarakan di Taman Ismail Marzuki, Minanti lebur, larut dalam sukacita dengan melakukan Senam Sehat Lansia.

Senam yang diinisiasi oleh Perhimpunan Gerontologi Medik Indonesia (PERGEMI) bertujuan agar tubuh lansia utetap bugar, massa otot dan kesehatan tulang tetap terjaga.
Hadir sejumlah gerakan ringan dan mudah dilakukan saat sendiri maupun bersama teman seusia.

Minanti merasa bersyukur karena lansia di Indonesia memiliki ikatan batin ya baik dengan keluarga, serta kelompoknya. Walaupun harus tinggal di panti, mereka bisa bersahabat, guyub dengan sesama warga, serta pengurus.

Hal ini tentunya akan memengaruhi kesehatan mental yang akan berdampak pada kesehatan tubuh secara keseluruhan. Selain penting untuk mengimbanginya dengan gaya hidup sehat pesan Minanti.
Disayangkan masih banyak lansia yang enggan bergerak, apalagi untuk rutin berolahraga. Hal ini tentu akan memengaruhi kondisi kesehatan.

“Ibu-Bapak, usahakan setiap hari bergerak ya!, lakukan olahraga pagi dan sore. Jika kondisi fisik lagi ga fit, lakukan semampunya saja. Karena bergerak untuk lansia itu sangat penting, karena akan memengaruhi kesehatan tubuh kita, “kata Minanti.

Enthusiast kesehatan yang berprofesi sebagai insruktur senam terkenal, menceritakan aktivitas sehari-harinya diisi dengan kegiatan berolahraga.

Saat merayakan Hari Lansia Nasional, Minanti menginspirasi para lansia dengan senam sehat Lansia. Foto : WanitaIndonesia.co

Kegiatan Bersama Cucu

“Selain sibuk berkegiatan di luar, saya memiliki agenda rutin yang sangat mengasyikan, mengasuh cucu. Cucu pertama ini laki-laki usia -3 tahun. Dia suka berlari,
juga naik turun tangga. Sebagai eyang, sayapun siaga melindunginya. Mengejar, menangkap dan menggendongnya saat ia berlari atau menaiki tangga, “terang Minanti.

Minanti menambahkan, “Kalau ia memaksa, saya akan mendampingi dan menuntunnya. Walau anak-anak saya protes karena mengkhawatirkan aktivitas tersebut. Alhamdulillah, saya tak mengalami permasalahan kesehatan seperti tulang ngilu atau saraf kejepit.
Saya percaya hal ini karena kebiasaan baik yang telah saya lakukan sejak kecil hingga sekarang. Olahraga rutin, banyak bergerak, serta mengonsumsi makanan bergizi sesuai kebutuhan, “jelasnya.

“Saya tak pantang karbo lho, atau diet yang menyulitkan diri sendiri. Masih suka ngemil makanan manis, atau makan gorengan. Saat pesta keluarga, saya juga menikmati makanan yang sering dianggap kurang sehat tersebut dengan suka cita. Tapi, saya tak lapar mata, saya batasi dengan mengonsumsi makanan yang tinggi karbo, lemak dan gula dalam porsi secukupnya, “kata Minanti.

Ia melanjutkan, “Saat makan, saya hanya mengambil nasi putih sedikit, tapi memperbanyak sayur dan lauk. Makan ikan karena kaya protein Omega -3.
Pun sebelum makan, saya membiasakan untuk mengonsumsi buah dan minum air putih secukupnya, untuk mencegah rasa lapar berlebih saat makan.
Rutinitas penting seperti minum air putih 2 liter saya lakukan, mengingat aktivitas yang padat. Bagi lansia, pakar menyarankan cukup minum 1 liter perhari saja.
Usai makan besar dalam porsi secukupnya, hari-hari berikutnya saya kembali melakukan diet, “imbuh Minanti.

Ketika mendapat keluhan dari salah seorang lansia yang mengaku hidupnya tak sesehat dirinya, Minanti menegaskan tak ada istilah kata terlambat untuk oma-opa yang dahulunya jarang bergerak, maupun enggan berolahraga.

“Lakukan mulai sekarang senam Lansia, serta diikuti dengan program 4 Sehat 5 Bahagia dengan rutin mengonsumsi Boost Optimum yang mengandung protein Whey, serat pangan, serta tinggi Vitamin B6 dan Vitamin B12, pungkas Minanti. (RP).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini